>

Resep Candil Praktis dan Hemat Untuk Berbuka Puasa

CANDIL
Ala
Neng Firsa
resep candil praktis untuk berbuka puasa
Resep Candil
Bahan:

*2 buah ubi ukuran sedang
*7 sdm tepung aci /tapioka
*2 sdm tepung ketan
*700 ml air untuk merebus candil

Bahan kuah candil :

*1 lembar daun pandan
*200 gr gula merah disisir halus
*600 ml air bersih
*1 sdt tepung maizena dilarutkan

Bahan kuah santan :

*100 ml santan encer
*1 lembar daun pandan
*1 /2 sdt tepung maizena dilarutkan
*sejumput garam

Cara Membuat :

1.) Pertama cuci ubi lalu kukus.
Kemudian kupas &haluskan selagi masih panas.
Campur semua bahan tepung,uleni adonan sampei kalis,tidak lengket ditangan lalu bentuk bulat.

2.) Siapkan air untuk merebus candil,masak air sampei mendidih lalu masukan candil,masak sampei matang mengapung.
Angkat sisihkan.

3.) Masak bahan kuah candil ,kecuali larutan maizena,masak sampei mendidih,lalu masukan candil.
Masak sampei matang terakhir masukan larutan maizena.

4.) Masak semua bahan kuah santan,masak sampei mendidih,matikan api kompornya .

5.) Siapkan mangkuk saji ,tuang candil dimangkuk saji.
Siram dengan kuah santan.

Note: Resep untuk 3 porsi.
Bila suka manis bisa ditambah lagi takaran gulanya ya.

Selamat mencoba dan semoga sukses!

Resep and testimonials : Resep Candil Segar Untuk Berbuka Puasa

#AnekaResep
#Resepta
#ResepKue

Dapatkan Artikel Baru Gratis Via Email:

0 Response to "Resep Candil Praktis dan Hemat Untuk Berbuka Puasa"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel